Senin, 21 Oktober 2013

ANALISA KUNJUNGAN WISATAWAN KE WAKATOBI

Dalam hal ini analisa tentang kunjungan wisatawan ke wakatobiDilihat dari data yang telah tercatat banyaknya wisatawan mancanegara yang datang ke Wakatobi,sehingga akan memberikan dampak langsung(direct efect) pertumbuhan ekonomi  di Kabupaten Wakatobi ,  dengan begitu maka Wakatobi sebagai tempat destinasi akan dikenal luas di seluruh dunia.  Selain Wisatawan mancanegara, Wisatawan Domestik juga banyak berkunjung ke Wakatobi sehingga dapat menghambat meningkatnya kunjungan atau kegiatan wisatawan domestic ke luar negeri(out going tourism).
Wisatawan yang makin banyak yang berkunjung ke Wakatobi secara teoritis akan meningkatkan penerimaan devisa Negara. Secara praktis masuknya devisa Negara melalui industry pariwisata melalui :
1.        Hasil penjualan tiket maskapai penerbangan nasional
2.        Biaya taksi dan bus wisata untuk transfer dari dank e airport maupun untuk ke tempat Wakatobi
3.        Sewa kamar hotel
4.        Pengeluaran wisatawan untuk makan dan minum
5.        Biaya transportasi local
6.        Pengeluaran untuk membeli barang-barang cinderamata serta barang-barang lainnya yang dibeli di sekitar kota Wakatobi

Hal penting lain yang perlu diperhatikan sebagai akibat kegiatan pariwisata bagi perekonomian di Wakatobi adalah timbulnya kontribusi atau sumbangan yang dihasilakan oleh wisatawan terhadap pendapatan penduduk setempat.
Pengeluaran wisatawan di daerah yang dikunjungi menimbulkan pendapatan dan produk serta jasa yang selanjutnya akan merangsang timbulnya pengeluaran dan pendapatan lanjutan.

Para wisatawan yang berkunjung ke Wakatobi saat ini masih didominasi wisatawan dari negara-negara Eropa, seperti Inggris, Belanda, dan Swiss serta Amerika karena di Negara Eropa memiliki pendapatan yang tinggi maka akan semakin besar pula tingkat kecenderungan dan frekuensi perjalanan dari penduduk Negara Eropa tersebut. Satu wisatawan yang berkunjung ke Wakatobi rata-rata antara dua dan tiga kali kunjungan.
Selain Negara Eropa, Australia dan negara-negara di kawasan Asia Pasifik menjadi sasaran promosi pariwisata Wakatobi. Karena Negara tersebut yang memiliki pendapatan tinggi. Sehingga mendorong Negara Indonesia untuk mengarahkan kegiatan promosi yang besar pula untuk kemajuan Wakatobi.

Terdapat empat keadaan yang diakibatkan oleh kegiatan ekonomi. Akibat-akibat tersebut adalah:
1.        Pariwisata menurunkan defisit yang dialami Negara
2.        Pariwisata menurunkan surplus pembayaran Negara
3.        Pariwisata menambah jumlah surplus neraca pembayaran Negara

4.        Pariwisata menambah defisit yang dialami Negara.

1 komentar: